Meriahkan Hari Pers Nasional, Turnamen Badminton PWI Lotim Cup 2 Sukses Digelar

Foto : Para juara turnamen Badminton PWI Cup 2


Lombok Timur - Turnamen Badminton PWI Lotim Cup 2 sukses digelar. Puncak turnamen Dalam Rangka Memperingati Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2023 bertempat di GOR Bale Wartawan Lotim, Jumat 3 Februari 2023.

Turnamen yang diikuti 56 pemain terbagi dalam 28 pasangan dengan rincian 16 pasangan berlaga di pool A dan 12 pasangan di pool B. Bergulirnya turnamen tahunan yang diselenggarakan oleh PWI Lotim dari tanggal 23 Januari - 3 Februari 2023.

Adapun juara pada Turnamen Badminton PWI Lotim Cup 2, untuk Pool A juara I diraih pasangan Hirsan - Anggara dan juara II Ojik - Husnul. Untuk juara III disabet pasangan Sekda Lotim - Hasfen dan juara IV pasangan Ruhel - Ahyar. 

Di Pool B, juara I diraih pasangan Lalu Ramli - Syamsul, juara II pasangan Doni - Ali. Sedangkan juara III diraih pasangan Yon - Sahrul dan juara IV pasangan Fatih - Mahyudin. 

Ketua Panitia sekaligus Sekretaris PWI Lotim, Hasanah Efendi menyampaikan turnamen ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi insan pers dengan Forkopimda. "Ini merupakan Turnamen Badmintom PWI Lotim Cup 2, semoga dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat persaudaraan kita," tegasnya. 

Dijelaskan Hasfen, tujuan diperingatinya Hari Pers Nasional (HPN) yang tahun ini bertempat di Medan Sumatera Utara dilaksanakan salah satunya untuk meningkatan kohesivitas khususnya di Kabupaten Lotim. 

Bupati Lotim yang diwakili Sekda Lotim, Drs. H. M. Juaini Taofik, M. AP, mengatakan salah satu tujuan Bupati Lotim memberikan Gedung Bale Wartawan Lotim sebagai sarana olahraga ini para wartawan. Langkah itu supaya tetap terjaga kesehatannya dengan tetap berolahraga.

"Seperti kata pepatah, di dalam jiwa yang sehat terdapat juga ada berita yang baik didasari tubuh wartawannya yang sehat," ucapnya.

Menutup sambutannya, Sekda mengucapkan selamat kepada para Juara PWI Lotim 2, semoga kedepannya turnamen ini semakin meriah dan melahirkan atlet-atlet yang handal khususnya dari kalangan Wartawan Lombok Timur.

"Di BW ini semua terlibat, dari unsur TNI/Polri, pemerintah daerah, kepala desa dan sebagainya,"terang Sekda.

Prosesi penutupan sendiri dikemas dengan penuh kekeluargaan, turut hadir Kapolres Lotim, Kadis Kominfo dan Persandian, Kadis Kesehatan, Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan, perwakilan KONI, PBSI dan sejumlah tamu undangan lainnya. (INTB)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama