Pemkab Lotim Raih Penghargaan Peringkat Terbaik Pengajuan Dokumen DAK Se-NTB

Foto : Pj Bupati Lotim saat menerima pelakat penghargaan

Lombok Timur - Pemerintah Kabupaten Lombok Timur meraih penghargaan peringkat terbaik pengajuan dokumen persyaratan DAK fisik tercepat se-Provinsi Nusa Tenggara Barat Tahun 2023. Selain itu Lombok Timur juga menjadi yang terbaik dalam Kinerja Perekaman Data Calon Debitur pada Aplikasi Kredit Program (SIKP) Provinsi NTB tahun 2023. Penghargaan tersebut diterima langsung Pj. Bupati Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik pada acara Penyerahan DIPA dan daftar alokasi TKDD Tahun Anggaran 2024 yang berlangsung Selasa (12/12/2023) di Pendopo Gubernur.

Pada kesempatan tersebut, Pj. Sekertaris Daerah Nusa Tenggara Barat H. Fathurrahman mewakili Pj. Gubernur Nusa Tenggara Barat H. Lalu Gita Ariadi menekankan pentingnya penggunaan anggaran dengan disiplin, teliti, dan tepat sasaran, mengingat situasi global yang penuh ancaman resesi dan ketidakpastian, “Satuan kerja di NTB agar menggunakan anggaran secara disiplin, terlebih lagi efisien dan fokus pada hasil. Tingkatkan kewaspadaan dan tidak boleh ada korupsi,” pesannya.

Selain itu Ia memastikan pemerintah daerah agar terus mendukung isu strategis nasional, seperti percepatan penurunan angka stunting, penghapusan kemiskinan ekstrem, serta peningkatan produktivitas daerah, sebagaimana fokus APBN tahun 2024.

Ia juga menegaskan Pemprov NTB terus berkomitmen agar pembangunan berjalan seimbang, baik itu pembangunan fisik maupun pembangunan manusia. Memastikan keberhasilan pembangunan di NTB bukanlah kerja individu semata dan tujuan pembangunan tidak akan tercapai tanpa dukungan dan kerja sama dari seluruh pihak baik eksekutif, legislative, dan seluruh perangkat serta masyarakat. Karena itu ia meminta semua pihak untuk meningkatkan sinergisitas, “Perkuat sinergi antara pemerintah pusat dan wilayah serta antar pemerintahan. Selain itu juga tetap menjaga integritas dan tata kelola sebagai bentuk pertanggungjawaban,” katanya.

Sementara itu, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Provinsi NTB Sudarmanto menyampaikan bahwa pelaksanaan APBD Tahun 2024 berjalan lancar, tepat waktu dan sasaran dalam rangka mendukung pertumbuhan perekonomian di Nusa Tenggara Barat. Disebutnya APBN menjadi instrumen yang diandalkan dalam menghadapi berbagai gejolak. APBN juga menjadi instrumen untuk memulihkan ekonomi dengan terus mendukung transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan menuju Indonesia maju.

Penyerahan DIPA dan daftar alokasi TKDD Tahun Anggaran 2024 secara digital sebagai bagian dari implementasi Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) ini dihadiri seluruh kepala daerah dan Penjabat kepala daerah se–NTB,  Forkopimda, Bawaslu, Kepala BPKAD NTB, dan OPD lingkup Provinsi NTB. Pada kegiatan tersebut juga dilakukan penandatanganan fakta integritas antara Kepala Kanwil DJPb NTB dan Pj. Sekda NTB.(INTB)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama