Pj. Bupati Lotim Berharap Kolaborasi Riset BRIN Bisa Menumbuhkan Ekonomi Masyarakat Pesisir

Foto : Pj. Bupati Lotim saat menerima kunjungan BRIN


Lombok Timur - Pj. Bupati Lombok Timur H. Muhammad Juaini Taofik menerima Plt. Direktur Kemitraan Riset dan Inovasi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Muhamad Amin di Ruang Kerjanya Kamis (19/9/24). Pj. Bupati pada kesempatan tersebut didampingi Kepala Bappeda dan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Lombok Timur.

Pj. Bupati menyampaikan bahwa Pemda Lombok Timur mengapresiasi dan mendukung BRIN atas kolaborasi strategis pemanfaatan riset  dan inovasi guna mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat pesisir, salah satunya di Lombok Timur. Ia berharap hal ini dapat mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu Plt. Direktur Kemitraan Riset dan Inovasi BRIN menerangkan pihaknya tengah mencanangkan program kolaborasi hasil riset dan inovasi untuk masyarakat pesisir, khususnya rumput laut. Ia mengakui potensi rumpat laut Lombok Timur sangat besar dan berharap adanya kolaborasi dan komunikasi apa yang menjadi kebutuhan.

BRIN dengan potensi hasil penelitiannya akan melihat kebutuhan masyarakat untuk meningkatkan nilai tambah produk rumput lautnya, baik teknologi atau lainnya, termasuk aspek sosial. Selain Lombok Timur, lokus kegiatan ini di NTB adalah Lombok Barat.

Sebagaimana tertuang dalam Peraturan Presiden Nomo 78 Tahun 2021, tugas BRIN antara lain menyelenggarakan tugas pemerintahan penelitian, pengembangan, pengkajian dan penerapan, serta invensi dan inovasi yang terintegrasi. Setiap kali pemerintah pusat memberikan rekomendasi program, BRIN memastikan hadir untuk melakukan pendampingan melalui penelitian.(INTB)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama