Wabup Lotim, Temani Kunjungan Kerja Gubernur NTB Di Lombok Timur



Lombok Timur, IndepthNTB – Wakil Bupati Lombok Timur H. Moh. Edwin Hadiwijaya menerima kunjungan kerja Gubernur NTB H. L. Muhammad Iqbal dalam rangkaian Safari Ramadan 1446 H. Kegiatan yang berpusat di SMK Negeri 1 Jerowaru pada Ahad (16/3) ini menekankan pentingnya peran SMK dalam menggerakkan perekonomian daerah. 

Wabup Edwin menyatakan harapannya agar lulusan SMK dapat menciptakan lapangan pekerjaan baru:  

"Kami berharap 20-25% lulusan SMK mampu membuka usaha mandiri, mengingat keterbatasan industri besar di Lombok Timur," ujarnya.  

Pernyataan ini sejalan dengan program Pemprov NTB yang fokus pada penciptaan pengusaha muda. Wabup juga menyoroti potensi industri kreatif yang mulai berkembang di wilayahnya. 

Gubernur Iqbal memberikan arahan kepada kepala sekolah dan guru, untuk meningkatkan kualitas pembelajaran di SMA/SMK/SLB, melakukan sosialisasi ke SMP, untuk memperkenalkan SMK sejak dini.

"Kualitas output pendidikan bergantung pada inputnya. Siswa SMP perlu memahami pilihan mereka antara SMA atau SMK," tegas Gubernur.  

Usai acara, rombongan melakukan kunjungan ke, pasar tradisional memantau stok kebutuhan Ramadan dan Lebaran  serta ke pelabuhan Tanjung Luar meninjau aktivitas ekonomi maritim. (INTB)

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama